Sebagian penderitaan manusia terjadi dikarenakan mereka tidak mampu menikmati apa yg telah diperolehnya.

Kamis, 02 Maret 2017

Merebut Irian Barat



1.Masalah Irian Barat akan diselesaikan selambat-lambatnya satu tahun setelah pengakuan kedaulatan. Ini hasil keputusan …
a. Konferensi Meja Bundar                 b. Perundingan Linggajati
c. Perundingan Renville                       d. Perundingan Roem-Royen
2. Belanda dengan persetujuan parlemennya pada tahun 1952 memasukkan Irian Barat sebagai bagian Kerajaan Belanda. Sikap ini menunjukkan bahwa …
a. Belanda memberi kebebasan kepada Rakyat Irian Barat
b. Belanda ingin tetap menguasai wilayah Irian Barat
c. Belanda mementingkan nasib rakyat Indonesia
d. Belanda memikirkan nasib rakyat Irian Barat
3. Sikap keras pemerintah RI terhadap pemerintah Belanda, seperti …
a.Bersedia melakukan diplomasi dengan Belanda         b.Upaya damai lewat forum PBB
c.Membatalkan hasil KMB                                         d.Pembubaran Uni Indonesia-Belanda
4. Gubernur Irian Barat pertama yang dilantik pada tanggal 23 September 1956 …
a. GSSJ. Ratulangie    b. J. Latuharhary         c. Fredi Numberi         d. ZainalAbidin Syah
5. Pemerintah Indonesia dalam upaya merebut kembali Irian Barat melalui perundingan dengan Belanda tidak berhasil, maka ditempuh dengan …
a. Membawa masalah Irian Barat ke sidang PBB
b. Membawa masalah Irian Barat ke Liga Bangsa-bangsa
c. Memutuskan hubungan diplomatik dengan Belanda
d. Membatalkan hasil Konferensi Meja Bundar
6. Kepala Staf Komando Tertinggi Pembebasan Irian Barat dijabat oleh…
a.Ir. Soekarno        b.Mayjen. Ahmad Yani    c.Jendral AH. Nasution    d.Mayjen Soeharto
7. Sesuai Rencana Bunker Maret 1962, pemerintahan Irian Barat harus diserahkan kepada RI melalui badan PBB yang disebut …
a. UNTEA               b. UNESCO               c. UNCI                    d. UNHCR
8. Untuk menjamin keamanan di wilayah Irian Barat dibentuk pasukan keamanan PBB yaitu …
a. UNCI                   b. UNSF                   c. UNHCR                  d. UNTEA
9. Peraturan pemerintah RI No. 23 Tahun 1958 berisi tentang …
a. Pengambilalihan perusahaan-perusahaan milik Belanda
b. Penanaman modal asing
c. Penanaman saham bagi rakyat pribumi
d. Pendirian pabrik-pabrik oleh swasta asing
10. Berikut ini isi Tri Komando Rakyat, kecuali …
a. Kibarkan Sang Merah Putih di Irian Barat TanahAir Indonesia
b. Gagalkan pembentukan negara Papua bantuan Belanda
c. Perhebat ketahanan revolusi Indonesia
d. Bersiaplah untuk mobilisasi umum mempertahankan kemerdekaan dan kesatuan Tanah Air dan Bangsa.
11. Berikut ini tokoh yang gugur dalam pertempuran lautAru dalam rangka perebutan Irian Barat adalah …
a. Subono             b. Yos Sudarso              c. Gatot Subroto                d. Slamet Riyadi
12. Seoarang diplomat Amerika Serikat yang bernama Ellsworth Bunker mengeluarkan usul yang di sebut Rencana Bunker yaitu …
a. agar dibentuk sebuah Provinsi di Irian Barat.
b. adanya Penentuan Pendapat Rakyat (Pepera) di Irian Barat.
c. Angkatan Perang Belanda secara berangsur-angsur dipulangkan.
d. Agar dibentuk pasukan keamanan PBB untuk menjamin keamanan di Irian Barat.
13. Pelaksanaan Pepera pada setiap tahapnya disaksikan oleh utusan sekjen PBB yang bernama …
a. Said Uddin Khan    b. Ortis Sanz   c. Ellosworth Bunker      d. U Thant
14. Operasi Wisnu Murti di Irian Barat bertugas untuk …
a. Pengamanan dalam penyerahan kekuasaan dari UNTEA kepada pemerintah RI
b. Pengamanan pada tahap konsolidasi
c. Pengamanan ketika pendaratan pasukan Komando Mandala
d. Pengamanan dalam pelaksanaan dalam Pepera
15. Pengalaman “ Srikandhi “ Herlina dalam perannya merebut kembali Irian Barat dibukukan, dengan judul buku …
a. Habis Gelap Terbitlah Terang           b. Di bawah Bendera Revolusi
c. Pending Emas                                 d. History of Java
16.Kerja sama Indonesia dengan negara-negara anggota KAA merupakan bentuk konfrontasi mengembalikan Irian Barat dalam bidang ....
a.Sosial                        b.Politik           c.Militer           d.Ekonomi
17.Alasan Indonesia menempuh jalur diplomasi melalui Konferensi Asia Afrika yang diadakan di Bandung tahun 1955 dan dihadiri oleh 29 negara-negara di kawasan Asia Afrika adalah ....
a.Menarik simpati PBB                                   b.Mencari dukungan regional
c.Mencari dukungan internasional                    d.Kegagalan yang ditempuh dalam perundingan bilateral
18.Sejak tahun 1957 Indonesia telah melakukan konfrontasi dalam bidang ekonomi untuk membebaskan Irian Barat. Contoh tindakan konfrontasi dalam bidang ekonomi adalah ....
a.Indonesia menolak bekerja sama dengan Belanda.
b.Pemerintah Indonesia merebut semua perusahaan Belanda
c.Pemerintah Indonesia melarang beredarnya terbitan dan film berbahasa Belanda.
d.Orang Indonesia tidak mau membeli barang yang diproduksi perusahaan Belanda.
19.Dalam TRIKORA dibentuk Komando Mandala Pembebasan Irian Barat. Tugas Komando Mandala Pembebasan Irian Barat adalah ....
a.Mengalahkan Belanda                                  b.Bersiap siaga di Irian Barat
c.Menginvasi Belanda di Irian Barat d.Menciptakan daerah bebas secara de facto
20.Pada awalnya Belanda tidak yakin pasukan Indonesia dapat masuk ke wilayah Irian Barat tetapi terbukti dengan jatuhnya Teminabuan ke tangan pasukan Indonesia oleh ....
a.Divisi Siliwangi        b.Divisi Diponegoro    c.MTB Macan Tutul    d.Komando Mandala
21.Melalui Persetujuan New York dan dorongan Amerika Serikat Belanda bersedia menyerahkan Irian Barat ke Indonesia. Alasan Amerika Serikat mendorong Belanda untuk menyerahkan Irian Barat adalah ....
a.Indonesia mengancam akan keluar dari keanggotaan PBB.
b.Amerika Serikat tergerak dengan kesungguhan Indonesia merebut Irian Barat.
c.Amerika Serikat sebagai salah satu anggota PBB dituntut untuk bersikap netral dan adil.
d.Amerika Serikat telah mempertimbangkan resiko jika terus mendukung Belanda maka ia akan dikucilkan dan dikecam oleh negara-negara dunia.
22.Pelaksanaan Pepera disaksikan oleh utusan sekjen PBB duta besar Ortis Sanz. Selanjutnya oleh Ortis Sanz hasil Pepera dilaporkan pada sidang umum PBB ke-24 pada bulan November 1969. Dari hasil Pepera disimpulkan bahwa rakyat Irian Barat memilih bergabung dengan pemerintah RI. Wilayah Irian Barat yang memilih bergabung dengan Indonesia pada tanggal 31 Juli 1969 adalah ....
a.Biak              b.Fakfak          c.Jayapura       d.Manokwari 
23. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini!
1) Diplomasi
2) Konfrontasi politik
3) Konfrontasi ekonomi
4) Konfrontasi militer
Usaha pemerintah Republik Indonesia untuk merebut kembali Irian Barat ditunjukkan pada nomor … .a. 1 dan 2             b. 2, 3, dan 4   c. 1, 2, dan 3   d. 1, 2, 3, dan 4
24. Perusahaan Belanda yang diambil alih oleh pemerintah Indonesia, antara lain … .
a. Perusahaan Philips               c. Perusahaan Fery
b. Perusahaan Holden                         d. Perusahaan Fiat
25. Operasi yang berhasil menyusupkan ABRI dan sukarelawan di daerah Merauke adalah…
a. Operasi Komodo     b. Operasi Jatayu         c. Operasi Srigala        d. Operasi Naga
26. Sebagai tindak lanjut pelaksanaan Trikora, langkah pertama yang diambil oleh pemerintah adalah… .
a. menyusupkan pasukan khusus di Irian Barat
b. mengadakan serangan terbuka terhadap Belanda di Irian Barat
c. membentuk Komando Pembebasan Irian Barat
d. mengadakan normalisasi dengan Belanda
27. Tri Komando Rakyat dicetuskan dalam suatu pidato di depan rapat raksasa di kota… .
a. Ujung Pandang 
b.Yogyakarta
c. Surabaya 
d. Jakarta
28. Dalam rangka protes terhadap Belanda tentang Irian Barat, maka pada tanggal 17 Agustus 1956 Presiden Sukarno mengambil tindakan … .
a. membawa masalah Irian Barat ke forum internasional
b. memutuskan hubungan diplomatik dengan Belanda
c. mengumumkan pembentukan provinsi Irian barat
d. menandatangani perjanjian bilateral dengan Belanda
29. Untuk mencegah pertempuran antara Indonesia dengan Belanda, seorang diplomat Amerika Serikat mengusulkan rencana perdamaian yang disebut … .
a. Rencana Bunker      b. Rencana Kennedy   c. Rencana Adam        d. Rencana Washington
30. Trikora diumumkan pada tanggal … .
a. 10 Desember 1961  b. 19 Desember 1961  c. 14 Desember 1961  d. 22 Desember 1961
31. Pada tahun 1954, Indonesia bersikap keras terhadap Belanda dengan cara … .
a. membatalkan ikatan Uni Indonesia Belanda
b. membatalkan hasil persetujuan Konferensi Meja Bundar
c. membentuk Front Nasional Pembebasan Irian Barat
d. mengambil alih perusahaan-perusahaan milik Belanda
32. Tri Komando Rakyat dicetuskan oleh … .
a. Presiden Sukarno    b. Letjen Soeharto       c. Letjen Ahmad Yani            d. Jenderal A.H. Nasution